1. Penyebab : Sinyal seluler yang buruk atau jelek.
Sinyal dari operator selular yang buruk merupakan salah satu kendala utama dan menjadi penyebab yang sering menjadi kendala oleh kita, bahkan sebagian dari kita sering menyalahkan secara langsung faktor tersebut menjadi penyebab sinyal internet yang tidak stabil.
Mungkin jika sobat tinggal diperkotaan yang memang hampir semua operator selular yang ada memiliki kekuatan sinyal yang bagus, akan tetapi buat sobat yang berada didaerah pedalaman atau yang sulit terjangkau oleh sinyal dari operator seluar membuat koneksi internet sobat tidak stabil.
Cara mengatasi : Untuk mengatasi hal ini sebaiknya sobat ganti penggunaan internet dari operator selular yang dipakai, ganti dengan operator selular yang telah memiliki nilai plus bagi orang-orang yang berada ditempat sobat, atau jika perlu, ganti penggunaan internet selular sobat ke indihome, biznet atau lainnya jika wilayah sobat tejangkau oleh operator mereka.
2. Penyebab : Automatis update masih aktif.
Penyebab koneksi internet tidak stabil yang kedua adalah fitur auto update yang menyala atau aktif ketika sobat menghubungkan smartphone atau laptop kita ke internet. Fitur ini membuat sistem secara otomatis melakukan update terhadap aplikasi atau software yang terinstal.
Cara mengatasi : Oleh karena itu, sebaiknya sobat matikan fitur auto update ini. Untuk cara menonaktfikan automatis update pada windows bisa dibaca pada artikel berikut :
Cara menonaktifkan automatis update pada windows 7
Cara menonaktifkan automatis update pada windows 8 dan windows 10
3. Penyebab : Perangkat belum mendukung 4G.
Meski untuk saat ini sebagian besar pengguna internet telah menggunakan koneksi internet 3G ataupun 4G, akan tetapi masih banyak juga pengguna internet yang masih menggunakan sinyal 2G atau dibawahnya untuk berinternetan ria dan jika sobat merupakan salah satu dari pengguna internet yang masih menggunakan sinyal 2G sebaiknya ganti atau segera beralih ke koneksi internet 3G atau 4G atau ke 5G jika telah dirilis agar sobat bisa merasakan kencangnya berinternet ria menggunakan koneksi internet tersebut.
4. Penyebab : Overload traffic.
Penuhnya lalu lintas data di jaringan komputer membuat perangkat switch, router, atau access point menjadi overload sehingga tabrakan data pun tak dapat dihindari, untuk mengatasi hal ini coba sobat gunakan internet pada jam-jam sepi pemakai misalnya pada dini hari hingga pagi hari.
5. Penyebab : Cuaca dan tempat yang buruk.
Cuaca dan tempat merupakan salah satu dari sekian banyak faktor yang menyebabkan koneksi internet menjadi tidak stabil dan hal tersebut terjadi karena data yang diterima dari ISP (Internet Sevice Provider) akan terhambat ke perangkat sobat.
6. Penyebab : Perangkat sobat lambat.
Koneksi internet sobat jelas dipengaruhi juga oleh perangkat yang sobat pakai, semakin sehat dari hardisk, prosessor dan perangkat lainnya bisa membuat kegiatan browsing sobat semakin lancar, hal tersebut berlaku juga untuk smartphone.
Cara mengatasi : Untuk mengatasi hal tersebut sebaiknya upgrade perangkat hardware sobat agar lebih baik dan stabil dan untuk pengguna smartphone sebaiknya ganti smartphone yang sobat pakai dengan spesifikasi yang lebih baik atau yang mumpuni untuk kegiatan browsing atau bermain game online.
7. Penyebab : Perangkat terinfeksi virus.
Virus atau malware lainnya yang menginfeksi perangkat sobat merupakan salah satu kendala yang bisa menyebabkan koneksi internet sobat menjadi tidak stabil, karena virus atau malware seperti rootkit, spyware dan lainnya juga menggunakan koneksi internet sobat untuk melancarkan aksinya merusak perangkat sobat.
Cara mengatasinya : untuk mengatasi hal ini, sebaiknya sobat scan komputer sobat dan bersihkan semua virus dan jenis malware lainnya yang mungkin telah menginfeksi perangkat komputer sobat, untuk kumpulan antivirus bisa dibaca pada artikel berikut :
Kumpulan antivirus dalam negeri.
Kumpulan antivirus luar negeri.
8. Penyebab : Terkena pembatasan kecepatan.
Kecepatan internet kita biasanya akan dibatasi jika melampaui batas pemakaian data yang telah ditetapkan. Hal tersbeut biasanya terjadi karena paket unlimited yang sobat gunakan telah mencapai FUP (Fair Usage Policy), atau batas lalu lintas internet dari paket data yang sobat gunakan.
9. Penyebab : Sedang ada pemeliharaan.
Masalah ini memang jarang terjadi. Namun, saat operator jaringan melakukan pemeliharaan pada perangkatnya, tidak jarang bisa mempengaruhi kecepatan koneksi internet dan juga kekuatan sinyal seluler. Anda jangan khawatir, karena pemeliharaan ini bersifat sementara. Lagipula, pemeliharaan tersebut dilakukan agar jaringan yang sobat gunakan tetap bisa beroperasi dengan baik dan optimal.
10. Penyebab : Aplikasi – aplikasi auto run.
Penyebab satu ini adalah yang paling banyak berpengaruh, baik di smartphone ataupun di laptop dan komputer. Aplikasi atau software yang berjalan secara otomatis terkadang bisa menyedot paket data kita tanpa sepengetahuan kita. Hal tersebut bisa menyebabkan koneksi internet tidak stabil, padahal kita hanya sedang browsing internet biasa atau hanya sekedar menonton video streaming.
Cara mengatasi : Untuk mengatasi hal ini, sebaiknya sobat matikan aplikasi-aplikasi yang auto run atau berjalan sendiri dibelakang background.
Demikian artikel mengenai penyebab dan cara mengatasi koneksi internet yang tidak stabil, jika ada pertanyaan silahkan sampaikan pada kolom komentar.