Facebook merupakan jejaring sosial yang cukup banyak penggunanya, beragam tujuan saat kita membuka facebook, entah untuk kegiatan bisnis, promosi jasa dan perdagangan atau hanya untuk sekedar ber alay-alay ria dengan status-status yang tidak penting.
Untuk mengakses facebook di sistem operasi android, telah disediakan aplikasi facebook yang cukup bagus dan banyak fitur yang terdapat didalamnya.
Selain banyaknya fitur yang terdapat di aplikasi facebook tersebut, ukuran kapasitas aplikasi facebook tersebut juga lumayan cukup besar.
Karena banyak fitur yang disediakan oleh aplikasi facebook tersebut menyebabkan kuota internet kita cepat terkuras habis.
Hal tersebut wajar karena setiap fitur membutuhkan bandwith untuk menjalankannya, nah buat sobat forum komputer yang ingin menghemat bandwith atau kuota internet saat menggunakan aplikasi facebook tersebut, kali ini admin mempunyai tips untuk menghemat pemakaian kuota internet saat menggunakan aplikasi facebook.
Berikut tips menghemat kuota internet saat mengakses facebook.
1. Aktifkan data saver.
– Buka aplikasi facebook dan buka pengaturan laman facebook”.
– Cari menu “data saver” atau “mobile data” dan aktifkan.
– Selanjutnya sobat dapat memilih menu yang ada untuk mematikan secara otomatis saat ada koneksi wifi.
2. Matikan suara dan fitur autoplay.
Selain mengaktifkan fitur data saver, sobat juga dapat mematikan fitur suara dan autoplay video, Caranya sebagai berikut :
– Dari menu utama, masuk ke menu “more”(icon bergaris), geser kebawah dan temukan “app setting”.
Matikan pada pilihan ” Video in news feed start with sound and sound in the App” atau “suara aplikasi”.
– Selanjutnya untuk mematikan fitur autoplay video, sobat geser kebawah dan temukan pilihan “autoplay” atau “Putar otomatis”.
– Tekan autoplay, setelah masuk ke menu baru, sobat bisa menentukan pilihan untuk mematikannya baik saat sedang menggunakan koneksi data, wifi atau never autoplay videos.
3. Sesuaikan setelan aplikasi facebook.
Facebook saat ini, selain digunakan untuk update status, berbagi informasi, dakwah ataupun saling berkomentar, facebook juga dapat digunakan untuk berbagi foto maupun video.
Berikut cara mengatur unggahan dalam bentuk HD untuk menghemat kuota internet saat menggunakan facebook.
– Klik icon 3 garis pada settingan facebook disisi kanan atas.
– Pilih “App setting”.
– kemudian nonaktifkan ” upload photo in HD”, dan “upload video in HD”.
4. Gunakan aplikasi facebook lite.
Untuk lebih menghemat kuota internet, selain menggunakan aplikasi facebook, sobat juga dapat menggunakan aplikasi facebook lite.
Aplikasi facebook lite ini ukurannya sangat kecil bila dibandingkan dengan aplikasi facebook, dan aplikasi ini juga sangat ringan saat digunakan.
Dengan memakai aplikasi facebook lite, sobat dapat lebih menghemat pemakaian kuota internet sobat dan menghemat ruang penyimpanan HP sobat, tapi fitur yang ada di faceboom lite tidak sebagus dibandingan aplikasi facebook yang biasa.
Catatan : Jika ingin lebih hemat lagi, sobat dapat mengaktifkan free facebook yang pada layanan operator selular seperti IM3, dengan mengaktifkan free facebook, sobat terbebas dari pemakaian kuota internet karena gratis, tapi pada free facebook tidak bisa melihat foto.