Mengelola sebuah fanspage facebook merupakan kegiatan yang mengasikkan, apalagi jika fanspage kita banyak yang mengikuti, tentu untuk urusan update pun perlu diutamakan agar fanspage kita makin banyak pengunjung setiap harinya.
Apa sih pentingnya atau fungsinya sebuah fanspage?
Fanspage memiliki banyak fungsi yang membuat kita perlu memilikinya, terutama buat sobat yang menggunakan fanspage sebagai bisnis, entah itu jualan online atau promosi blog.
Saat fanspage kita sudah banyak penggemar dan selalu ramai, tentu kita perlu membahkan admin untuk ikut mengelola fanspage kita.
Untuk cara menambahkan admin ke fanspage akan dibahas pada artikel kali ini, berikut tutorialnya.
Menambahkan admin fanspage menggunakan smartphone.
Kali ini admin menggunakan facebook lite sebagai medianya.
Kali ini admin menggunakan facebook lite sebagai medianya.
1. Login ke akun facebook sobat, kemudian buka fanspage sobat.
2. Klik menu titik tiga disebelah kanan fanspage.
3. Kemudian pilih “Edit pengaturan halaman“.
4. Selanjutnya klik “peran halaman“.
5. Kemudian klik “Tambahkan orang kehalaman“.
6. Selanjutnya cari teman sobat yang akan dijadikan admin pada kolom pencarian.
7. Setelah memilih teman yang akan dijadikan admin, kemudian masukkan kata sandi facebook sobat, lalu klik “Selanjutnya“.
8. Selanjutnya akan ada informasi peran teman sobat di fanspage, jika akan dijadikan admin maka pilih admin.
Keterangan : Selain menjadi admin, masih ada beberapa peran untuk mengelola fanspage yaitu :
– Editor
– Moderator
– Pengiklan
– Analis
– Editor
– Moderator
– Pengiklan
– Analis
Menambahkan adminke fanspage facebook lewat PC.
1. Klik Pengaturan di bagian atas Halaman sobat.
2. Klik Peran Halaman di kolom sebelah kiri.
3. Klik Sunting di samping nama orang yang ingin sobat ubah perannya dan pilih peran baru dari menu pilihan.
4. Klik Simpan. sobat perlu memasukkan kata sandi sobat untuk mengonfirmasi.