Jika sobat pernah atau sedang mengalami masalah tersebut, Ada baiknya lakukan recovery data menggunakan aplikasi pihak ketiga yang untuk mengembalikan data atau file yang terhapus.
Pada artikel kali ini, forum komputer akan share daftar aplikasi recovery data terbaik yang mampu mengembalikan file atau data yang terhapus atau terformat dari komputer.
Berikut 6 software terbaik recovery data.
Software easeus data recovery wizard merupakan salah satu software recovery yang dapat sobat gunakan untuk mengembalikan fle yang terhapus, Software besutan easeus ini memiliki versi gratis yang sangat power full, Serta versi Pro jika sobat merasa kurang puas dengan versi gratisnya.
Informasi : Perbedaan antara versi gratis dengan berbayar hanya dibesarnya data yang bisa sobat selamatkan.
Salah satu software terbaik dalam hal menyelamatkan data yang terhapus adalah software recuva, Ukuran file ini terbilang kecil tapi mempunyai kemampuan yang bisa diandalkan dalam hal mengembalikan file yang telah terhapus.
Recuva mempunyai GUI yang user frendly sehingga sangat mudah untuk digunakan, Untuk cara menggunakan aplikasi recuva bisa dibaca pada artikel berikut Mengembalikan file yang terhapus menggunakan recuva.
Pandora recovery adalah aplikasi yang memungkinkan sobat melakukan recovery dari file-file yang sudah dihapus.
Pandora recovery bukanlah software backup, Aplikasi ini hanya mengembalikan file yang sudah dihapus sebulan sebelum software pandora recovery diinstal. Pandora recovery tidak dapat mengembalikan file yang dihapus lebih dari satu bulan.
Cara kerja software pandora adalah ketika sobat menghapus file dari siste. FAT32 atau NTFS, Maka isinya tidak akan dihapus dari drive, Tapi hanya dimasukan dalam file data pada file allocation table atau master file table yang kemudian ditandai sebagai terhapus. Hal ini berarti sobat masih bisa mengembalikan file yang terhapus dari hardisk dengan berbagai bentuk, baik gambar, lagu, film, atau dokumen.
Get data back merupakan perangkat lunak sederhna yang akan mampu menjadi splusi terbaik dalam recovery data. Apalagi versi terbaru dari aplikasi ini telah sepenuhnya didesain dan ditulis ulang untuk file windows.
Pengembang perusahaan pembuat aplikasi GetDataBack telah mengkombinasikan pengalaman selama puluhan tahun dalam hal pemulihan atau recovery data.
Software ini diclaim oleh pengembang bahwa dengan interface atau antar muka yang bersih dan sederhana dari getdataback, Hal tersebut akan semakin mempermudah mengembalikan data yang hilang dalam waktu yang singkat.
Tingkat keberhasilan pengebalian data tersebut diclaim mencapai angka 99%.
MiniTool Power Data recovery diketahui merupakan salah satu yang terbaik dan populer di kalangan pengguna dalam hal mengembalikan atau memulihkan data yang hilang baik terhapus, terformat atau hilang tanpa diketahui penyebabnya.
Pengembang software pemulihan data MiniTool Power Data Recovery ini pun menyediakan versi gratis dengan kemampuan yang diklaim terbaik dalam mengembalikan data hilang pada semua perangkat penyimpanan, termasuk untuk server. Dengan tiga langkah saja, pengguna bisa memulihkan data yang hilang, dihapus, diformat, data yang rusak atau corrupt, secara mudah dan aman.
Free undelete data recovery memperlihatkan data dalam struktur folder bukan daftar tunggal, sehingga mudah untuk menemukan apa yang Anda butuhkan, dan kemudian dapat dipulihkan dalam satu atau dua kali klik saja. Anda dapat memulihkan semua file yang terhapus apakah itu gambar, video, audio atau file lain nya, file Anda akan pulih hanya dalam beberapa menit. Jadi ini boleh menjadi alat favorit anda untuk memulihkan file yang terhapus.